Syarat Buka Rekening BJB – Bank BJB merupakan bank BUMD milih pemerintah. Kantor pusat Bank BJB berada di Provinsi Jawa Barat tepatnya di Bandung. Awal berdiri BJB ini bentuknya Perseroan Terbatas atau PT. Kemudian barulah berubah menjadi Badan Usaha Milik Daerah. Dalam memberikan pelayanan tabungan terbaik kepada masyarakat, saat ini Bank BJB sudah menjalin kerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Bank BJB menerapkan beberapa Syarat jika Anda ingin Buka Rekening, sesuai jenis tabungan. Akan kami jelaskan selanjutnya tentang syarat buka rekening BJB. Kemudian kami juga akan jelaskan apa saja keuntungan jika membuka rekening Bank BJB.
Dengan telah terjalinnya kerjasama dengan OJK, tentunya Anda akan di pastikan nyaman dan aman jika bergabung dengan bank BJB. Karena OJK adalah lembaga negara yang berfungsi menyelenggarakan sistem pengaturan dan pengawasan yang intergrasi terhadap seluruh kegiatan sektor jasa keuangan.
Syarat Buka Rekening BJB berdasarkan Jenis Tabungan
Tak hanya kami jelaskan syarat-syarat secara umumnya. Namun kami akan jelaskan syarat-syarat membuka rekening BJB masing-masing menurut jenis tabungannya. Sebelumnya kami akan jelaskan terlebih dahulu beberapa keuntungan dari menabung di Bank BJB. Berikut beberapa kentungan yang belum kami sebutkan di paragraf sebelumnya.
Keuntungan Menabung di Bank BJB
- Bank BJB hanya memberikan biaya untuk administrasi bulanan sebesar Rp 5000 saja atau tergantung jenis tabungannya.
- Produk Bank BJB juga tidak memiliki batas saldo minimal yang harus di simpan di rekening tabungan.
- Sudah tersedia fitur internet banking dan SMS banking sehingga lebih memudahkan nasabahnya salam dalam melakukan transaksi.
- Memiliki ribuan ATM Bank BJB yang sudah tersedia di seluruh Indonesia.
- Ketika buku tabungan hilang atau rusak, nasabah tidak akan dikenakan biaya tambahan.
Syarat Buka Rekening Tabungan Tandamata
Jenis tabungan Tandamata ini di peruntukan kepada Nasabah Perorangan (WNI/WNA) maupun non perorangan (Badan Usaha/Badan Hukum) dalam bentuk mata uang rupiah (IDR) dan valuta asing (USD dan SGD). Diperkenankan juga untuk rekening bersama dengan status dan/atau (joint account) maupun QQ (Qualitate Qua ”dalam kapasitasnya sebagai”). Terdapat fasilitas e-channel mulai dari Kartu ATM, bjb NET, bjb SMS, dan SMS notifikasi (khusus mata uang rupiah). Di bawah ini adalah beberapa ketentuan biayanya.
Ketentuan Biaya bjb Tandamata | IDR | |
---|---|---|
Setoran Awal | Rp. 50.000 | |
Saldo Minimum | Rp. 25.000 | |
Biaya Administrasi | Rp. 6.000 | |
Biaya Penutupan | Rp. 15.000 | |
Biaya Administrasi Kartu ATM | Silver | Rp. 10.500 |
Classic | Rp. 16.000 | |
Gold | Rp. 19.000 | |
Gold (Visa) | Rp. 19.000 | |
Platinum (Visa) | Rp. 21.500 |
Persayaratan
- Pertama adalah mengisi Formulir Pembukaan Rekening
- Nasabah Perorangan dan Non Perorangan
- Melampirkan Kartu Identitas
- Warga Negara Indonesia : Kartu Tanda Penduduk/KTP
- Warga Negara Asing : Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/Kartu Ijin Tetap (KITAP)/ Kartu Ijin Sesuai dengan Ketentuan Imigrasi
- Kemudian untuk perusahaan syaratnya yaitu :
- Kartu Tanda Penduduk/KTP Pejabar yang berwenang
- SIUP, NPWP, Akte Pendirian Perusahaan dan Perubahannya yang terakhir
Buka Rekening Tabungan Tandamata Berjangka
Jenis Tabungan Tandamata Berjangka sangat cocok untuk Anda yang ingin melakukan investasi di masa mendatang. Baik investasi pendidikan, wisata, ibadah, pensiun atau lainnya. Jangka waktunya mulai dari 1 Tahun s/d 10 Tahun (kelipatan 12 Bulan). Setoran per bulannya mulai dari Rp. 100.000,- sampai dengan Rp5.000.000,- dengan kelipatan Rp50.000,-. Setoran tambahan dapat Anda lakukan kapan saja dengan mekanisme transfer melalui ATM maupun counter teller dengan langsung datang ke bank. Dan sering ada hadiah langsung tanpa di undi. Di bawah ini adalah beberapa ketentuan biayanya.
No |
Keterangan | Biaya |
1 | Biaya Penggantian Buku (Rusak) | Rp. 5.000.- |
2 | Biaya Penggantian Buku (Hilang) | Rp. 5.000.- |
3 | Biaya Penggantian Buku (Habis Pakai) | Gratis |
* Effektif per Tanggal 15 Maret 2021 |
Persyaratan
- Usia Nasabah : 18-64 Tahun
- Usia maksimum perlindungan : 65 Tahun
- Maksimum pertanggungan : Rp 600.000.000,-/Nasabah
- Terakhir santunan duka diberikan apabila Nasabah meninggal dunia sebesar 10 (Sepuluh) kali setoran bulanan atau maksimal Rp 50.000.000,- (lima puluh juta rupiah) per Nasabah. (*)
Syarat Buka Rekening Tabungan Tandamata Gold
BJB Tandamata Gold adalah jenis tabungan istimewa bagi Nasabah perorangan. Anda akan mendapatkan kemudahan bertransaksi dengan tingkat suku bunga menarik. Lalu di sertai perlindungan asuransi gratis dengan nominal saldo tertentu. Di tabungan ini tersedia layanan Weekend Banking. Layanan ini dapat memungkinkan Anda untuk bertransaksi pada hari Sabtu dan Minggu di beberapa Kantor Cabang. Selain itu, Anda dapat bertransaksi di 1.752 ATM bank bjb, 81.348 ATM Bersama, 114.927 ATM Prima di seluruh Indonesia. Berikut adalah beberapa rincian biayanya.
Jenis Biaya | Biaya | |
---|---|---|
Setoran Awal | Rp. 500.000,- | |
Saldo Minimum | Rp. 250.000,- | |
Biaya Administrasi | Rp. 10.000,- | |
Biaya Penutupan | Rp. 50.000,- | |
Biaya Administrasi Kartu ATM | Silver | Rp. 10.500 |
Classic | Rp. 16.000 | |
Gold | Rp. 19.000 | |
Gold (Visa) | Rp. 19.000 | |
Platinum (Visa) | Rp. 21.500 |
Selanjutnya kami akan jabarkan apa saja persyaratannya di bawah ini:
- Mengisi Formulir Pembukaan Rekening
- Melampirkan Kartu Identitas
- Warga Negara Indonesia : Kartu Tanda Penduduk/ KTP.
- Warga Negara Asing : Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/ Kartu Ijin Tetap (KITAP) / Kartu Ijin Sesuai dengan Ketentuan Imigrasi.
Tabungan Tandamata My First
Tandamata My First merupakan jenis tabungan yang ditunjukkan kepada anak untuk belajar menabung sejak dini. Bentuk mata uang pada tabungan Tandamata My First hanya rupiah (IDR). Tujuannya tabungan ini yaitu sebagai tabungan edukasi bagi anak untuk memulai belajar dan membudayakan menabung. Keunggulan Tandamata My First antara lain:
- Pertama bebas biaya administrasi bulanan tabungan dan kartu ATM.
- Bebas biaya pembuatan Kartu ATM perdana.
- Bebas biaya Tarik tunai di seluruh ATM bank bjb.
- Desain Buku Tabungan dan Kartu ATM yang menarik.
- Kartu ATM dapat dicetak dengan nama Anak.
- Mendapatkan Fasilitas Kartu ATM bank bjb yang berfungsi sebagai kartu ATM dan kartu debit yang dapat digunakan untuk berbelanja dan pembayaran lainnya. Bebas bertransaksi tarik tunai di seluruh ATM bank bjb, ATM Bersama dan Prima.
- Terakhir dapat bertransaksi di 1.752 ATM bank bjb, 81.348 ATM Bersama, 114.927 ATM Prima di seluruh Indonesia.
Perhatikan biaya dan persyaratannya berikut ini.
Jenis Biaya | Biaya | |
---|---|---|
Setoran Awal | Rp. 50.000,- | |
Saldo Minimum | Rp. 20.000,- | |
Biaya Rekening Pasif | Rp. 2000,- | |
Biaya Penutupan | Rp. 20.000,- | |
Biaya Pergantian Kartu | Rp. 15.000,- | |
Biaya Administrasi Kartu ATM | Silver | Rp. 10.500 |
Classic | Rp. 16.000 | |
Gold | Rp. 19.000 | |
Gold (Visa) | Rp. 19.000 | |
Platinum (Visa) | Rp. 21.500 |
Persyaratan
- Langkah pertama adalah mengisi Formulir Pembukaan Rekening
- Usia Maksimal Saat Pembukaan Rekening 17 tahun
- Selanjutnya Anda harus melampirkan Kartu Identitas berupa fotocopy akta kelahiran calon Nasabah anak atau KK calon Nasabah yang masih berlaku (dengan memperlihatkan yang asli)
- Terakhir melampirkan KTP (Kartu Tanda Penduduk) Orang Tua/Wali, yang masih berlaku dan memperlihatkan yang aslinya, khusus WNA menyerahkan fotocopy identitas, Paspor yang disertai Kartu Ijin Tinggal
Tabungan Tandamata Purnabakti
Bank BJB Tandamata Purnabakti merupakan tabungan yang diperuntukan bagi Nasabah pensiunan dalam mata uang IDR yang dipergunakan sebagai media penerimaan untuk pembayaran pensiunan dan mendapatkan fasilitas. BJB Tandamata Purnabakti juga diperuntukan bagi pensiunan kelolaan PT TASPEN dan PT ASABRI Kartu ATM sesuai dengan kebutuhan Nasabahnya. Biaya setoran awalnya gratis dan tidak ada saldo minimum. Namun, ada biaya administrasi per bulan sebesar 2 ribu rupiah saja. Perhatikan syarat-syarat membuat rekeningnya berikut ini.
- Mengisi Formulir Pembukaan Rekening
- Nasabah Perorangan
- Melampirkan Kartu Identitas
- Warga Negara Indonesia : Kartu Tanda Penduduk / KTP.
- Warga Negara Asing : Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/ Kartu Ijin Tetap (KITAP) / Kartu Ijin Sesuai dengan Ketentuan Imigrasi.
- NPWP tetapi jika ada.
- SK Pensiunan/ Kartu Keanggotaan Pensiun/ Surat Permohonan Pembayaran Pensiun Melalui Rekening (SP3R)/Formulir Permohonan Pembayaran Pensiun.
Tabungan Tandamata Dollar
Simpanan dalam USD Dollar telah menjadi kebutuhan Anda, pastikan uang Anda tersimpan dalam Rekening yang memberikan keuntungan, kemudahan dan kenyamanan dalam bertransaksi. BJB Tandamata Dollar adalah pilihan yang dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan Anda. Keuntungannya antara lain.
- Penyetoran bank notes pecahan USD 100 dengan kondisi fisik baik, bebas biaya komisi *)
- Penarikan banknotes hingga USD 5.000 bebas biaya komisi *)
- Nilai tukar mata uang yang kompetitif
- Bunga simpanan yang menarik
Persyaratan Membuka Rekening
- Mengisi Formulir Pembukaan Rekening
- Nasabah Perorangan dan Non Perorangan
- Melampirkan Kartu Identitas
- Warga Negara Indonesia : Kartu Tanda Penduduk/ KTP.
- Warga Negara Asing : Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/ Kartu Ijin Tetap (KITAP) / Kartu Ijin Sesuai dengan Ketentuan Imigrasi.
- Perusahaan :
- Kartu Tanda Penduduk/ KTP pejabat yang berwenang.
- SIUP, NPWP, Akte Pendirian Perusahaan dan perubahannya yang terakhir
Syarat Buka Rekening Tabungan Tandamata Bisnis
Tandamata Bisnis adalah tabungan perorangan dengan berbagai fitur dan fasilitas yang ditujukan untuk memudahkan transaksi bisnis serta optimalisasi dana Anda. Ada beberapa keunggulan dan kemudahan yang dapat Anda dapatkan. Antara lain:
- Menggunakan jenis mata uang Rupiah (IDR)
- Terdapat fasilitas Autotransfer dari rekening BJB Tandamata Bisnis ke BJB Giro Bisnis dan sebaliknya
- Buku tabungan dilengkapi deskripsi dan keterangan transaksi yang lebih jelas dan lengkap
- Dilengkapi dengan layanan SMS Banking dan Internet Banking
- Kartu ATM bank bjb berfungsi sebagai kartu ATM dan kartu debet yang dapat digunakan untuk berbelanja dan pembayaran lainnya
- Dapat bertransaksi di ribuan ATM bank bjb, ratusan ribu ATM bersama dan ATM Prima di seluruh Indonesia
- Layanan Weekend Banking pada hari Sabtu. Tapi hanya di beberapa Kantor Cabang bank bjb saja. Layanan tersebut memberi kemudahan bertransaksi selain di hari kerja
- Tersedia layanan 24 jam untuk transaksi non keuangan, seperti informasi saldo, transaksi rekening, tingkat suku bunga, dll melalui bjb call 14049
Persyaratan Buka Rekening
- Mengisi Formulir Pembukaan Rekening
- Diperuntukan bagi Nasabah perorangan dan non perseorangan
- Selanjutnya melampirkan Fotocopy Kartu Identitas :
- Warga Negara Indonesia
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Warga Negara Asing
- Paspor
- Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS) / Kartu Ijin Tinggal Tetap (KITAP) / Sesuai dengan Ketentuan Imigrasi
- Warga Negara Indonesia
- Melampirkan Fotocopy NPWP (Jika Ada)
Kesimpulan
Setelah Anda memahami betul apa saja syarat-syarat untuk membuka rekening BJB selanjutnya silahkan Anda tinggal memilihnya. Namun pilihlah sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika ada informasi yang ingin Anda ketahui tentang jenis tabungan BJB silahkan klik disini. Kemudian silahkan simak FAQ berikut ini.
Biayanya sebesar Rp. 5.000 saja.
Usia maksimumnya yatu 65 tahun.
Rp. 10.000 per bulan.
Biayanya sama jika mengganti buku rusak yaitu sebesar Rp. 5.000
Demikianlah informasi seputar syarat buka rekening BJB menurut jenis tabungan. Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Anda yang sedang mencari tahu tentang informasi tersebut. Kunjungi juga artikel kami yang lainnya yaitu tentang Cara Membuat ATM Bank Jateng.
Penulis diatm.com yang telah berpengalaman dalam menulis artikel mengenai finansial dan perbankan